Selamat Pagi yang Cerah Agan semua. Assalamu'alaikum!
Fatih Battery Toko Aki Purwodadi yang juga melayani jasa Setrum Aki atau Jasa Charge Aki sejak tahun 2005 silam, sering sekali memperoleh pertanyaan dari customer tentang Umur Aki terutama Umur Aki Mobil. Karena memang harga Aki Mobil lebih mahal dari Aki Motor. Hehehe.
Nah selama itu pula, Fatih Battery Toko Aki Purwodadi mengamati, mencermati, menimbang dan akhirnya memutuskan - ciele- bahwa Umur Aki Mobil pada umumnya adalah 2,5 tahun. Dan yang diamati adalah semua merk aki.
Umur Aki Mobil ini bergantung dari beberapa hal, diantaranya :
1. Pemakaian Kendaraan.
Pemakaian kendaraan berpengaruh pada Umur Aki Mobil. Terlalu tinggi intensitas pemakaian kendaraan akan berakibat Umur Aki Mobil cepat habis, alias soak. Demikian pula jika intensitas pemakaian sangat jarang sekali dipakai, maka Umur Aki Mobil juga cepat habis.
2. Perawatan Aki
Aki kendaraan kita juga butuh perawataan yang tepat, terutama air aki nya jangan sampai kekurangan, untuk aki konvensional. Harus dipertahankan dalam range lower dan upper line.
Tegangan Aki juga jangan sampai kehabisan, di bawah 12 Volt. Jika itu terjadi maka harus segera di setrum kan di Fatih Battery Jasa Setrum Aki. Hehehe. Dua-duanya berpengaruh terhadap Umur Aki Mobil anda.
3. Keadaan Kendaraan
Kondisi kendaraan yang paling utama adalah pengisian listrik dari alternator/ dynamo amper mobil yang harus dipertahankan tegangannya pada kisaran 13,6 Volt agar bias melakukan pengisian pada aki mobil anda. Karena, tegangan yang tidak maksimal akan menyebabkan aki tekor dan akhirnya Umur Aki Mobil juga akan semakin pendek. Solusinya, cari bengkel dynamo terdekat dan terbaik ya Gan.
4. Kondisi Bawaan Aki
Aki yang kita beli kadang memiliki cacat bawaan. Hehehehe. Kayak manusia saja ya? Tapi memang seperti itu halnya. Aki terkadang sudah dalam keadaan tidak 100% fit. Ini juga sangat berpengaruh pada Umur Aki Mobil kita.
5. Takdir
Nah, kalo yang ini ndak usah dibahas ya? Umur Aki Mobil tergantung pada Takdir. Hahaha.
Okey agan semua, itu tadi beberapa hal yang berpengaruh pada Umur Aki Mobil.
Semoga bermanfaat artikel dari Fatih Battery Toko Aki Purwodadi
Wassalam.
No comments:
Post a Comment